Sosialisasi Perbup Pedoman Pengelolaan Risiko di Lingkungan Pemkab Kebumen
Sosialisasi Perbup Pedoman Pengelolaan Risiko di Lingkungan Pemkab Kebumen
Sekretaris Disparbud Kabupaten Kebumen menghadiri acara Sosialisasi Peraturan Bupati Nomor 13 Tahun 2022 tentang Pedoman Pengelolaan Risiko di Lingkungan Pemkab Kebumen di Aula Integritas Inspektorat Kabupaten Kebumen yg diwakili oleh Sekretaris Dinas Hadir mewakili Bupati Assisten 3 Bapak Maskemi, MPD. Peserta sosialisasi dari seluruh Kepala OPD dan para pejabat fungsional inspektorat. Acara ini dilaksanakan untuk meningkatkan pemahaman kepada seluruh OPD terhadap pengendalian risiko mengingat tuntutan organisasi untuk mengelola resiko baik skala rendah maupun skala tinggi. Pengendalian resiko ini sangat penting agar pekerjaan dan kegiatan di semua OPD tidak mengalami kegagalan dan dampak yg tidak baik bagi pemerintah.
Peraturan Bupati diterbitkan agar menjadi pedoman bagi semua OPD pengelolaan resiko.
Dalam kesempatan ini Bupati memberikan apresiasi kepada 7 OPD yg sudah berpartisipasi dalam capaian MCP Korsupgah KPK dengan nilai 92%.